Monev AM, Tedi Pastikan Ujian Berjalan Lancar

Lembang (HUMAS Kab. Bandung Barat)

Asesmen Madrasah (AM) tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) yang mulai digelar pada Senin (22/4) merupakan salah satu tolak ukur pencapaian hasil belajar peserta didik sesuai dengan standar kompetensi lulusan yang telah ditetapkan. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bandung Barat, Tedi Ahmad Junaedi, melaksanakan monitorinv dan evaluasi pelaksanaan AM di Mts Nurul Huda Lembang pada Selasa (23/4). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan AM di tingkat Madrasah Tsanawiyah.

“Semoga sukses, dilancarkan sampai akhir. Terus belajar dan pahami materi untuk ujian. Semoga kalian menjadi anak yang sukses 10-20 tahun kedepan,” ujar Tedi kepada para peserta didik MTs Nurul Huda.

Ditemui seusai monitoring dan evaluasi, Tedi mengungkapkan rasa syukurnya karena pelaksanaan AM di MTs Nurul Huda bisa berjalan lancar.

“Siswa siswi menjalankan ujian menggunakan handphone berbasis android, alhamdulillah berdasarkan laporan kepala madrasah semua berjalan lancar,” ujar Tedi.

Tedi juga mengungkapkan rasa bangganya akan siswa siswi MTs Nurul Huda karena setelah melaksanakan AM, seluruh tenaga kependidikan dan siswa melaksanakan salat berjamaah di mesjid madrasah.

“Alhamdulillah pembiasaan salat berjamaah terus berlanjut meskipun sedang melaksanakan ujian, semoga pembisaan ini menjadi bekal untuk siswa siswi daam menjalani kehidupan kedepan.” Ujar Tedi.


Kontributor: Ani