MAC Tandatangani MoU dengan BNNK Bandung Barat

Madrasah Aliyah Cikande (MAC) tandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bandung Barat, Senin 15/07/2024 di Aula MAC. 

Penandatanganan MoU ini dilakukan di sela-sela kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) angkatan 2024/2025.

Dalam MoU tersebut tertuang kesepakatan kerjasama antara BNNK dengan MAC dalam hal pencegahan penyalahgunaan Narkoba di lingkungan Madrasah.

Rachmat Syaefuddin, S.Ag mengungkapkan, dengan MoU ini diharapkan dari pihak madrasah dan BNNK bisa saling bekerja sama menanggulangi penyalahgunaan obat-obatan terlarang dan sejenisnya.

Salah satu poin dari kerjasama yang akan dilaksanakan adalah Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang disampaikan oleh  Yunita Chandra Utami, S.KM pemateri dari BNNK Bandung Barat pada kegiatan Matsama MAC 2024.

Sementara itu Kepala BNNK Bandung Barat Kombes Pol. M. Yulian S, S.H, M.Si mengungkapkan BNN sebagai Lembaga Pemerintah non Kementerian yang bertugas melaksanakan program P4GN tidak dapat maksimal bekerja sendiri tetapi harus melibatkan seluruh komponen masyarakat baik dari instansi pemerintah, swasta maupun  lingkungan pendidikan. 

Selian itu beliau mengungkapkan dengan adanya MoU ini harapan kedepannya Madrasah dapat siap dan mandiri untuk membentuk penggiat anti Narkoba yang berasal dari pelajar, sehingga para pelajar dapat menjadi contoh dalam upaya pelaksanaan P4GN di tingkat Madrasah. (StH)