PASUKAN PENGIBAR BENDERA AL-HUDA (PASDA) BANGKIT!

Hari senin merupakan hari pertama di setiap minggu biasanya bagi siswa atau guru Senin merupakan hari yang penuh semangat sebagai awal belajar, bagi Eskul PASDA senin adalah hari pembagian tugas pegibaran bendera seluruh anggota biasanya menyiapkannya dengan penuh semangat, dengan latihan terlebih dahulu bagaimana cara mengibarkan bendera yang baik agar tidak terjadi kesalahan.

DANTON dan Wakil DANTON PASDA yaitu Susi Fatonah dan Fazri telah dikukuhkan oleh Kepala Madrasah Dr.H.Asep Rifqi Fad,M.Ag pada acara pelantikan gabungan yang diselenggarakan pada tanggal 31 Mei 2021,banyak prestasi yang telah di torehkan oleh PASDA beberapa waktu lalu antara lain sebagai Pasukan Pengibar Bendera Tingkat Kabupaten,  Pandemi Covid 19 telah membuyarkan impian banyak siswa ataupun guru untuk berimprovisasi, tetapi apa hendak dikata, musibah datangnya dari sang pencipta manusia hanya bisa berencana, tapi walaupun demikian segala upaya harus dilakukan demi untuk mencegah penularan yang lebih dahsyat.

Saat ini masa Pandemi Covid 19 belum berakhir, tentu saja semua program PASDA harus disesuaikan dengan kondisi  saat ini, tetapi pelaksanaan upacara setiap hari senin tentu tidak bisa dilaksanakan karena pembelajaran berbentuk daring atau PJJ atau BDR. tetap walaupun demikian PASDA tetap harus terdepan dalam setiap gerak dan langkah, banyak cara dan inovasi agar siswa tetap mencintai dan ingat merah Putih yaitu memutarkan   lagu Indonesia raya pada hari Senin  sebelum KBM berlangsung, hal ini bisa mengobati siswa untuk tetap mencintai merah putih walaupun Daring.

Madrasah Hebat Bermartabat, PASDA bangkitlah........!

  Kontributor : Ai Nurhayati Pembina PASDA MA Al-Huda Cikalong wetan