Cililin (inmas) - Menghadapi awal semester ganjil Tahun Pelajaran 2021/2022 MAN Bandung Barat mengelar rapat dinas secara virtual melalui streaming zoom meeting, Kamis(8/7/2021).
Rapat pembinaan ini langsung di pimpin oleh Kepala MAN Bandung Barat yakni A.T Saepuloh, dan di hadiri oleh seluruh dewan guru, TU, baik PNS maupun Honorer.
Rapat tersebut dilaksanakan dimulai pukul 12.30 WIB. Adapun agenda rapat kali ini membahas tentang program akademik semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022, pemaparan persiapan KSMO tingkat kabupaten oleh ketua panitia KSMO dan persiapan perlombaan Myres oleh ketua madrasah riset.
Kamad selalu pemimpin rapat juga memberikan banyak masukan serta saran kepada semua anggota rapat agar lebih berinovasi lagi, dan meningkatkan prestasi baik akademik maupun non akademik sesuai dengan slogan disemat kan kepada MAN Bandung Barat sebagai madrasah unggulan akademik, Madrasah Zona integritas, madrasah riset, madrasah sehat dan motekar.
Lebih lanjut A.T Saepuloh berharap kinerja dewan guru agar lebih ditingkatkan lagi, agar bisa bersaing dengan madrasah madrasah hebat di Indonesia.
"Kita harus tetap meningkatkan kinerja kearahnya lebih baik sebagai madrasah unggulan akademik, madrasah riset dan madrasah zona integritas " pesannya.
Pada kesempatan ini wakamad kurikulum, Elisa, menyampaikan program program akademik yang akan dilaksanakan pada tahun ajaran 2021/2021. Dilanjutkan pemaparan oleh Ketua Tim riset dalam rangka persiapkan Lomba Myres. Pada kesempatan yang sama ketua tim KSMO, Yusuf Ibrahim, memaparkan persiapan peserta KSM menuju KSMO tingkat kabupaten.
Kontributor: Dede Hermawan